Pages

Minggu, 31 Maret 2013

Change!

Minggu, 31 Maret 2013

I wanna change myself. I wanna change myself. I wanna change myself.  Saya harus bisa merubah diri saya sendiri.

HEIIII sudah lama sekali ngga bikin postingan galau, ya? haha. Akhir-akhir ini saya (sok) sibuk, dan kesibukan-kesibukan yang saya jalani itu sedikit membuat saya, yah…. Tahu? Ya, sedikit capek.

Hei, mungkin saya harus membubuhkan enzim katalase, agar reaksi jiwa berjalan lebih cepat, atau saya harus mulai lagi menggunakan tenaga dalam: Rahma’s poweeeer ENTER!!

Mungkin saya harus memperbanyak melakukan hal gila lainnya, saya ingin menjadi diri saya yang dulu. Entah kenapa, saya sekarang seperti… seperti kehilangan jati diri.

Bukankah sekarang terlalu tua untuk mengatakan itu? Kehilangan jati diri? Apa kau sendiri sudah menemukan jati dirimu sendiri?

Ya, sepertinya saya sudah menemukannya, walau sedikit.. ya, kau tahu? Sedikit ragu. Sepertinya saya mulai nyaman dengan diri saya sendiri sejak di kuliah semester tiga. Namun sekarang, saya lagi-lagi seperti kehilangan apa yang sudah saya pegang selama ini.

Kenapa bisa? Kenapa bisa seperti itu?

Mungkin karena fokus yang terbagi, dan eh, hati yang terbagi? Aaaaa tidak tahu tidak tahu tidak tahuuu. Sekarang saya mulai jadi remaja ababil lagi. Padahal tahun ini usia saya –glek menginjak 20 tahun T-T

Kelabilan saya bisa dilihat dari banyaknya kata mungkin yang saya pakai. Mungkin? Mungkin? Mungkin? Ya, pasti bisa.

(saya ingin menggunakan kata mungkin lagi -_-)

Mungkin (-_-) saya harus lebih semangat lagi, lebih mengukuhkan apa yang ada dalam diri, semangat. Kalau kukuh, ga akan ada lagi yang bisa menembus dan ngganggu lagi. Tahu maksudnya? Ya, anda tidak akan merasa kehilangan jati diri lagi.

Mari berubah, mari berjalan menuju ke arah yang lebih baik.

Lets change !! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

mau bertukar pikiran?:D

アイサ の ノート © 2014